Warga Desa Sepang Kelod Kecamatan Busungbiu tewas ditempat setelah sepeda motor yang dikendarainya terjun ke jurang di Dusun Padma Kencana Desa Telaga Kecamatan Busungbiu, bahkan upaya pertolongan dilakukan warga, namun PNS tersebut ditemukan telah tidak bernyawa.
Singaraja, Sejumlah masyarakat yang melintas dan berada di Jalan Raya Desa Telaga, tepatnya di Dusun Padma Kencana, Kamis (6/5/2021) sekitar pukul 07.00 wita dikejutkan dengan musibah kecelakaan lalu lintas tunggal yang menyebabkan Made Suara (61) warga Desa Sepang Kelod ditemukan meninggal dunia.
Diduga korban kehilangan nyawa akibat benturan yang keras setelah sepeda motor Yamaha Jupiter DK 2374 UC terjun bebas kedalam jurang saat dikendarai di lintasan Jalan Desa Telaga tersebut, sebab sepeda motor dan korban ditemukan sekitar tiga meter di jurang.
“Berawal dari pengendara sepeda motor DK 2374 UX datang dari arah utara ke selatan, pada saat di TKP, pengendara melaju tidak bisa mengendalikan sepeda motornya sehingga oleng ke kanan dan jatuh ke jurang setinggi tiga meter,” ungkap Kasubag Humas Polres Buleleng, Iptu Gede Sumarjaya saat dikonfirmasi di Mapolres Buleleng.
Berdasarkan penanganan yang dilakukan Unit Lantas Polsek Busungbiu disebutkan, akibat laka lantas tunggal tersebut korban mengalami luka pada bagian wajah dan diduga mengalami benturan yang keras pada bagian kepala sehingga meninggal dunia. (THA)
Discussion about this post