Singaraja, Musibah kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) terjadi Jumat (07/03/2025) di ruas jalan Singaraja-Amblapura, tepatnya di Wilayah Dusun Tegal Sumaga, Desa Tejakula, Kecamatan Tejakula, Buleleng yang menyebabkan seorang ibu tidak sadarkan diri akibat benturan yang keras.
Laka lantas yang terjadi melibatkan sepeda motor Beat dengan nomor polisi DK 3340 UAB dengan sepeda motor Stylo DK 2563 UBT, dimana pengendara sepeda motor Stylo, Luh Surning (62), warga Dusun Gentuh, Desa Madenan mengalami patah tulang kaki kanan,robek pada pelipis kanan, bengkak pada mata kanan, robek pada kepala bagian belakang dan tidak sadarkan diri.
“Korban telah dirujuk ke UGD RSUD Buleleng dan sebelumnya telah ditangani medis dan di rawat di puskemas tejakula. Sementara dua orang yang mengendarai dan dibonceng sepeda motor beat dalam kondisi sadar dan mengalami luka ringan,” ungkap Kasi Humas Polres Buleleng, AKP I Gede Darma Diatmika saat dikonfirmasi terkait laka lantas tersebut.
AKP Darma Diatmika memaparkan kronologis musibah kecelakaan dua sepeda motor di Jalan Raya Singaraja Amlapura yang disebabkan akibat kurang hati-hatinya pengendara sepeda motor sehingga tidak saling memperhatikan.
“Sepeda motor Stylo dengan nomor polisi DK-2563 UBT datang dari utara menuju selatan pada saat di TKP berbelok ke arah timur tanpa memperhatikan SPM Honda beat DK 3340 UAB yang datang dari barat ketimur maka terjadi laka lantas,” bebernya.
Sementara, pengendara sepeda motor Beat, Ni Nyoman Ririn Andayani (23) warga Desa Lesm akibat tabrakan itu mengalami lecet pada pelipis kiri, lecet pada paha kanan serta yang dibonceng Ni Luh Nitya Virgi Andini (23), warga Desa Penuktukan mengalami lecet pada pipi kiri, lecet pada siku tangan kiri serta keduanya mendapat perawatan di Puskesmas Tejakula.
Upaya penanganan masih dilakukan Unit Lantas Polsek Tejakula terkait laka lantas tersebut dan untuk sementara polisi masih mendengarkan keterangan saksi-saksi termasuk mengamankan barang bukti dua sepeda motor yang terlibat kecelakaan.|TIM
Editor : Made Suartha
Discussion about this post