Singaraja, Pulih dan bangkit menjadi pemicu Indonesia untuk kembali normal hingga kemudian menjadi tonggak untuk membangun Bangsa Indonesia yang tentunya mengacu pada nilai-nilai pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika.
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd., MM. Bersama Sekretaris Dinas, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd., MAP bertsama seluruh pegawai di Disdikpora Buleleng mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia ke-77, “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat ini yang menjadi harapan kita semua diusia Indonesia ke 77 tahun ini,” ungkapnya.
Kadisdikpora Astika menyebutkan, nilai-nilai pancasaila maupun falsafah bhinneka tunggal ika menjadi dasar untuk pencapaian bersama pasca pandemi Covid-19 yang tentunya akan membawa masyarakat menjadi lebih baik.
“Hari Kemerdekaan ke-77 Indonesia ini merefleksikan bagaimana nilai-nilai dari Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika untuk mempersatukan kita dalam menghadapi tantangan yang ada dan menuntun untuk bersama pulih lebih cepat agar siap menghadapi tantangan global dan bangkit lebih kuat untuk siap membawa Indonesia maju,” ungkap Kadisdikpora Astika.
Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 menjadi perayaan yang semakin spesial karena bersamaan dengan momentum Presidensi Indonesia pada KTT G20.
Pemerintah juga telah menetapkan tema HUT ke-77 Kemerdekaan RI, yakni “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”. Tema ini merefleksikan tekad dan daya juang pantang menyerah Bangsa Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan, pulih lebih cepat, dan bangkit lebih kuat untuk mengisi kemerdekaan demi kemajuan bangsa. (TIM)
Discussion about this post