Singaraja, Untuk pertama kalinya sejak dibentuknya Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Buleleng berencana akan mengelar Karya Latih Wartawan (KLW) sebagai upaya meningkatkan kwalitas dan kemampuan para wartawan secara khusus di Bali Utara.
Ketua PWI Buleleng terpilih, Made Winingsih menegaskan, pelaksanaan KLW di Kabupaten Buleleng berlangsung selama sehari dengan pemberian materi dan pengenalan materi-materi yang berkaitan dengan tugas kewartawanan di lapangan dengan lebih menitik beratkan pada etika dan karya tulisan sebagai upaya untuk meningkatkan kwalitas wartawan.
“Untuk peserta KLW ada 51 orang, 29 orang dari unsur wartawan yang ada di Buleleng, kemudian ditambah dari Dinas Kominfosanti dan Bagian Prokompin. Kegiatan melibatkan PWI Bali sebagai pember materi dan akan berlangsung selama sehari,” ungkap Winingsih, Jumat 14 Januari 2022.
Menurut rencana KLW yang digelar PWI Buleleng itu dilaksanakan di Gedung Unit IV Pemkab Buleleng, Sabtu 15 Januari 2022 dengan melibatkan para wartawan dari media cetak, eletronik maupun media online, bahkan KLW yang dilakukan tersebut diharapkan mampu memberikan kemampuan dalam meningkatkan profesionalisme sebagai wartawan.
Adapun materi Karya Latihan Wartawan diantaranya Kode Etik Jurnalistik dan kode etik perilaku wartawan termasuk materi Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD ART) PWI serta Peraturan Dasar Paraturan Rumah Tangga (PDPRT) PWI. (THA)
Discussion about this post