Seorang karyawan Hotel Alamanda di Dusun Geretek, Desa Sambirenteng Kecamatan Tejakula ditemukan didasar kolam hotel tempatnya bekerja dengan kondisi telah tidak bernyawa, diduga korban tenggelam setelah mengalami kejang.
Singaraja, Musibah yang menyebabkan I Gede Sumada (34) warga Dusun Geretek Desa Sambirenteng, Kamis 9 September 2021 kehilangan nyawa itu diketahui saat Nengah Suarjaya (49) melintas di areal kolam renang, dimana tubuh korban Sumada ditemukan tidak bergerak di dasar kolam, kontan saja Suarjaya memanggil Gede Mustika (28) untuk melakukan evakuasi.
Meski berbagai upaya dilakukan dengan mendatangkan Tim Medis Puskesmas I Tejakula yang dipimpin dr. Gede Megantara Putra, namun Karyawan pada bagian Engineering Pool tersebut telah dinyatakan meninggal dunia.
“Informasi dari karyawan pukul 07.00 wita aktivitas seperti biasa di Enginrering dan Pool Atendent Hotel Alamanda ngumpul, nah sekitar pukul 11.05 wita diketahui oleh temen kerjanya bahwa sudah berada dikolam dalam keadaan tenggelam dan rekanya berupaya menyelamatkan namun korban sudah tidak bernyawa,” ujar Kapolsek Tejakula AKP Ida Bagus Astawa.
Kapolsek Astawa mengatakan, dari keterangan keluarga korban untuk sementara diduga korban mengalami kejang, “Dari info keluarganya korban 2 bulan lalu sempat kecelakaan dan setelah itu kejang-kejang, perkiraan saat korban kambuh penyakitnya kebetulan dipinggir kolam, padahal dalam kolam hanya 1.5 meter, dan temenya sudah melihat korban berada di dalam kolam,” jelas Astawa,
Dari pemeriksaan medis yang dilakukan menyebutkan, korban meninggal dunia empat jam semenjak ditemukan di kedalaman air dengan mulut mengeluarkan busa.
Sementara keluarga korban yang diwakili Kepala Dusun Geretek, Gede Supama, pihak keluarga sudah mengikhlaskan kematian korban dan hal itu merupakan sebuah musibah serta tidak menuntut secara hukum pihak manapun dan menolak dilakukan pemeriksaan dalam. (DEM)
Discussion about this post