Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M secara resmi melepas kontingen Kabupaten Buleleng untuk mengikuti PEPARNAS (Pekan Paralimpik Nasional) XVI Papua tahun 2021.
Singaraja, Kedatangan (National Paralympic Committee Indonesia ) NPCI Kabupaten Buleleng bertujuan untuk melaporkan bahwa dalam kontingen NPCI Provinsi Bali terdapat lima atlet berasal dari Kabupaten Buleleng. Selain itu, juga memohon doa restu dukungan agar para atlet bisa memberikan hasil yang terbaik, Kamis 14 Oktober 2021 di ruang rapat Kadisdikpora Buleleng.
Dari laporan Kasi Pembibitan dan Prestasi Olahraga, Nyoman Omy Anggreni, S.Sos menyampaikan bahwa Sebelum atlet Disabilitas NPCI Kabupaten Buleleng mengikuti kegiatan sentralisasi sesuai dengan jadwal yang akan dimulai pada tanggal 19 Oktober 2021 sampai dengan 30 Oktober 2021 di hotel adhi jaya-Kuta sebagai home base.
Kadisdikpora Kabupaten Buleleng, Made Astika dalam penyampaian arahan menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Bueleng melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng menyampaikan terima kasih serta apresiasi atas lima (5) atlet asal Buleleng akan mewakili Provinsi Bali pada ajang PEPARNAS XVI di Papua. “Selamat berjuang, semoga dengan semangat dan kerja keras nantinya akan menghasilkan prestasi medali baik bagi Bali khususnya Kabupaten Buleleng,” ujarnya.
Lima Atlet tersebut adalah Putu Christani (Atlet Bulutangkis – Tuna Daksa), Gede Adi Mahardika (Atlet Atletik – Tuna Netra F13), Ida Bagus Putu Indra Pratama (Atlet Atletik – Tuna Daksa), Putu Ari Astuti (Atlet Atletik – Tuna Netra F12), dan Kadek Dwi Adi Sura A., (Atlet Tenis Meja – Tuna Rungu Wicara).
Perlu di ketahui bersama untuk pelaksanaan PEPARNAS XVI Papua akan dilaksanakan pada tanggal 2 sampai dengan 15 November 2021. Pertandingan akan digelar di dua tempat yakni Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura dengan menggunakan arena yang sebelumnya digunakan untuk PON. Ajang PEPARNAS akan menggelar pertandingan bagi 12 cabang olahraga terdiri dari angkat berat, atletik, boccia, bulu tangkis, catur, judo, menembak, panahan, renang, sepak bola CP, tenis lapangan kursi roda, serta tenis meja.Kali ini Provinsi Blai mengikuti 6 (enam) cabang olahraga yaitu Bulutangkis, Atletik, Tenis Meja, Bind Judo dan Angkat Berat. (DDT)
Discussion about this post