Pergantian tahun menjadi momentum yang sangat luar biasa terlebih lagi ditengah bangkitnya masyarakat untuk bersama-sama menghadapi pandemi Covid-19 yang mendorong semua pihak untuk terus bergerak dan bangkit.
Kepala Desa / Perbekel Sudaji di Kecamatan Sawan I Made Ngurah Fajar Kurniawan,SE bersama Ketua PKK Desa Sudaji, Herawati Lishadi terus bergerak memberikan motivasi kepada masyarakatnya untuk selalu patuh pada protokol kesehatan.
Perbekel Sudaji Fajar Kurniawan bersama Ketua PKK Sudaji Herawati juga mengucapkan Selamat Tahun Baru 2022, “Semoga tahun baru ini bisa membawa semua hal-hal baik di dalam hidup. Kita sudah melalui tahun yang luar biasa dan kita akan mendapatkan hal-hal yang luar biasa di tahun depan,” ungkapnya.
Discussion about this post