Singaraja, Keberadaan Jurnalis di Buleleng menjadi perhatian khusus bagi dr. Ketut Putra Sedana, Sp.OG., yang akrab disapa dokter Caput, bahkan meminta para jurnalis itu untuk peduli dengan diri sendiri dan keluarga lantaran mengemban tugas yang penting sehingga para jurnalis tidak boleh sakit.
Hal itu terungkap Minggu 27 Maret 2022 di Klinik Permata Bunda saat dokter Caput bertemu dengan sejumlah Jurnalis yang bertugas di Buleleng, bahkan para jurnalis mendapat pelayanan pemeriksaan kesehatn gratis sekaligus mendapatkan satu paket beras.
“Teman-teman wartawan itu tidak boleh sakit dan harus peduli dengan diri sendiri apalagi keluarga, sehingga saya sengaja mengundang teman-teman untuk mengecek kesehatnnya dan berharap bertugas dengan kondisi sehat,” ungkapnya.
Dalam diskusi ringan dihalaman Klinik Permata Bunda itu juga, dokter Caput juga menilai pentingnya peran jurnalis didalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. “Media memberikan sebuah informasi- informasi berupa fakta- fakta yang ada di masyarakat dan itu sangat saya rasakan peranannya sangat besar karena awak media ini memiliki peran di samping juga sebagai media yang memberikan informasi di dalamnya sebagai investasi juga himpunan dan yang tidak kalah pentingnya adalah sebagai sosial kontrol,” paparnya.
Disisi lain, Ketua BMI Buleleng itu juga membagikan dan mengulas sedikit tentang bukunya yang memuat perjalanan hidupnya sejak lahir hingga menjadi sosok dokter, termasuk tekadnya akan melakukan berbagai kegiatan kemanusiaan di Kabupaten Buleleng. (TIM)
Discussion about this post