Coronavirus Disease 2019 disingkat Covid-19 menyebabkan 138 kematian warga di Kabupaten Buleleng kurun waktu setahun terakhir, upaya pencegahan dan penanganan terhadap virus tersebut terus dilakukan untuk memastikan tidak menyebar secara masif.
Singaraja, Kurun waktu setahun, Covid-19 yang bercokol di Buleleng telah mencatat jumlah kumulatif kasus konfirmasi menjadi 3.437 orang, dimana dari penanganan yang dilakukan, sembuh sebanyak 3.114 orang dan meninggal 138 orang.
“Jumlah kumulatif kasus suspek di Buleleng hingga hari ini sebanyak 3.670 orang, kontak erat kumulatif sebanyak 18.064 orang, kasus konfirmasi non suspek tetap berjumlah 226 orang, dan kasus pelaku perjalanan terkonfirmasi tetap 2 orang,” ungkap Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Buleleng, Ir. Nyoman Genep, M.T., Minggu, (25/4/2021).
Genep yang menjabat sebagai Plt. Kadis Kominfosanti Kabupaten Buleleng mengajak masyarakat untuk senantiasa menerapkan protokol Kesehatan, “Pencegahan harus tetap melakukan dan menerapkan pola 6M dan mentaati aturan yang dikeluarkan Pemerintah Kabupaten Buleleng. Sehingga penyebaran Covid-19 dapat diminimalisir dan pandemi dapat terlewati,” tegasnya.
Sementara, perkembangan data Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Buleleng juga menyebutkan, terdapat konfirmasi baru sebanyak 30 orang dari Kecamatan Buleleng sebanyak 14 orang, Kecamatan Kubutambahan sebanyak 5 orang, Kecamatan Gerokgak sebanyak 3 orang dan masing-masing sebanyak 2 orang dari Kecamatan Banjar, Kecamatan Seririt, Kecamatan Sukasada dan Kecamatan Sawan. Selain itu kasus probable sebanyak 1 orang dari Kecamatan Sukasada.
Sedangkan kasus konfirmasi dalam perawatan sebanyak 185 orang dengan rincian, RSUD Buleleng 27 orang, RS. Balimed 9 orang, RS. Karya Dharma Husada 16 orang, RS. Kerta Usada 15 orang, RS. Tangguwisia 2 orang, RS. Santi Graha 3 orang, RS. Tentara 2 orang, Klinik Bhakti Rahayu 1 orang, RSJ. Bangli 1 orang, RS. Puri Raharja 1 orang Hotel Nalika Umaanyar 1 orang, Sandi Mas Lokapaksa 3 orang, Grand Surya 21 orang dan isolasi mandiri 83 orang. (022)
Discussion about this post