Singaraja, Program Jumat Curhat Polres Buleleng untuk menyerap aspirasi masyarakat berkaitan dengan berbagai permasalahan di masyarakat terus digulirkan, Jumat 22 Desember 2023 agenda rutin tersebut digelar di Wantilan Kelurahan Banjar Jawa Kecamatan Buleleng yang dipimpin langsung Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi, SIK. MH.
Salah satu aspirasi yang mencuat saat dilakukan Jumat Curhat berkaitan dengan malam pergantian tahun dimana kerap diwarnai dengan pesta minuman keras (miras) di berbagai tempat sehingga memicu keresahan dan ketakutan masyarakat, apalagi saat ini merupakan tahapan dalam pelaksanaan Pemilu 2024.
Selain permasalahan pesta miras, warga juga menyampaikan beberapa permasalahan berkaitan dengan pelayanan dalam pecarian surat ijin mengemudi (SIM) yang masih saja ada oknum anggota polisi memberikan kebijakan kepada masyarakat. Selanjutnya warga juga menyampaikan deklarasi Pencalonan presiden dan wakil presiden RI.
Kapolres Widwan Sutadi didampingi Kapolsek Kota Singaraja, Kompol I Komang Agus Sudarsana langsung menanggapi sejumlah curhatan masyarakat tersebut, utamanya berkaitan dengan keluhan warga dengan pesta miras setiap malam tahun baru.
“Terkait perayaan tahun baru, kita sudah laksanakan rapat eksternal dengan semua stakeholder. Mari bersama2 menjaga lingkungan masing-masing terkait miras, patroli terus dilakukan melalui operasi lilin agung 2023. Kami akan koordinasi dengan Forkopimda untuk buat kesepakatan agar tidak minum miras, serta tidak merayakan keluar dari lingkungan Desa atau Banjarnya. Mohon bantuan peran serta semua pihak agar tidak ada perayaan dengan minuman keras dan lain-lain, sehingga pelaksanaan penyambutan tahun baru berjalan dgn aman dan damai,” tegas AKBP Widwan Sutadi.
Disisi lain, Kapolres Buleleng juga menanggapi langsung terkait pelayanan SIM , dimana ada syarat yang harus dilengkapi salah satunya yaitu psikologi kesehatan, kemudian pembayaran langsung di BRI, “Apabila tidak Lulus dalam ujian pencarian SIM tersebut dua Minggu kemudian baru bisa mendaftar kembali,” ujarnya.
Berkaitan dengan deklarasi pencalonan presiden dan wakil presiden RI dibenarkan apabila kegiatan tersebut sudah memenuhi syarat dan aturan sesuai ketentuan yang dipersyaratkan dalam melaksanakan kegiatan tersebut.
Mengakhiri kegiatan Jumat Curhat, Kapolres Buleleng yang asli Putra Buleleng mengingatkan masyarakat Buleleng untuk turut serta dalam menjaga kamtibmas. “Saya selaku Kapolres Buleleng baru mohon bantuan dukungan dalam pelaksanaan tugas kedepan, mari kita sama-sama menciptakan situasi Kamtibmas tetap kondusif di Kabupaten Buleleng, terlebih saat ini sudah dalam tahapan pemilu 2024,” tegasnya.
Jumat curhat merupakan program dari kepolisian yang bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat terkait permasalahan di lingkungan masyarakat, dimana Jajaran Polres Buleleng akan menampung semua permasalahan yang ada, termasuk diluar tugas kepolisian yang tentunya akan dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait. (TIM)
Discussion about this post