Warga di Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem digegerkan dengan penemuan sesosok tubuh manusia yang mengapung di tengah laut di periaran pantai Bugbug, sehingga upaya evakuasi dilakukan BPBD Karangasen bersama Pos SAR Karangasem.
Amlapura, Penemuan tubuh manusia yang mengapung di perairan laut Desa Bugbug Kecamatan Karangasem itu diketahui Kamis (7/2/2019) sekitar pukul 15.30 wita oleh Nengah Merta, nelayan yang tengah melaut sehingga dengan sejumlah nelayan membawa mayat itu ke pinggir pantai.
Tubuh manusia yang yang telah tidak bernyawa itu diketahui bernama Ni Nyoman Silur (70) seorang petani yang tinggal di banjar Dinas Bugbug Kaleran, Desa Bugbug dan korban diduga terseret arus sungai.
Kepala BPBD Karangasem Ida Bagus Ketut Arimbawa mengatakan, langkah-langkah koordinasi dilakukan dengan Polsek Karangasem, Pos SAR Karangasem, Balawista Pos Jasri, RSUD Karangasem untuk melakukan assessment dan penanganan.
“Korban ditemukan mengapung di perairan oleh nelayan Nengah Merta dan di evakuasi ke darat. Setiba di bibir pantai kita lanjut mengevakuasi korban ke Ruang Jenazah RSUD Karangasem. Untuk perkiraan sementara korban hanyut di sungai dan terbawa arus sungai sampai ke laut. Selanjutnya masih dilakukan otopsi oleh pihak kepolisiaan disaksikan oleh pihak keluarga,” ungkap Arimbawa.
Polsek Karangasem sendiri masih melakukan penanganan terkait penemuan mayat perempuan tersebut termasuk melakukan koordinasi dengan pihak keluarga dan melakukan pemeriksaan secara medis untuk memastikan penyebab kematian. (024)
Discussion about this post