Tiga jalan utama di Singaraja pada puncak peringatan HUT Kota Singaraja ke-415 akan ditutup secara total untuk berbagai kendaraan bermotor termasuk melalukan sterilisasi di lokasi pelaksanaan pagelaran tarian massal rejang renteng.
Singaraja, Tiga jalan utama di Kota Singaraja yang akan ditutup secara total pada puncak peringatan HUT Kota Singaraja ke-415, 30 Maret 2019 diantaranya Jalan Pramuka, Jalan Ngurah Rai dan Jalan Udayana Singaraja yang seluruhnya ditutup untuk lintasan kendaraan bermotor, sementara para pedagang juga dilarang untuk berjualan di sepanjang Jalan Pramuka hingga Ngurah Rai.
“Untuk menyangkut pengamanan dari pukul 11.00 wita, jalan sepanjang tugu singa sampai ke perepatan A Yani itu sudaj steril, tidak boleh ada kendaraan parkir di pinggir jalan, baik roda dua maupun roda empat dan tidak boleh ada yang jualan sepanjang jalan,” ungkap Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng Gede Komang, Rabu (27/3/2019) usai pelaksanaan Rapat Final Pegelaran Tari Massa Rejang Renteng.
Penutupan ruas jalan sepanjang, 1.996 meter itu juga telah dipersiapkan sejumlah kantong-kantong parkir untuk kendaraan yang dibawa masyarakat, sehingga pada lokasi pengelaran tarian massal itu hanya ada penonton di sepanjang trotoar dan penari di jalan raya.
“Untuk parkir, central parkir pertama ada di Gedung Kesnian, kedua ada di Bhuwana Patra, ketiga dan keempat lokasi parkir ada di Jalan Dewi Sartika dan Jalan Kartini, sedangkan jalan Veteran dan Pahlawan zona bebas itu untuk kendaraan bisa lewat agar tidak mengalami krodit,” papar Gede Komang.
Tarian massal rejang renteng serangkaian HUT Kota Singaraja ke 415 melibatkan 7.230 penari dari 144 Desa dan kelurahan di Buleleng, 4 desa dan kelurahan yang absen diantaranya Desa Pegayaman, Kelurahan Kampung Singaraja, Kelurahan Kampung Kajanan dan Kelurahan Kampung Bugis, selain 144 desa dan kelurahan yang menyiapkan 50 orang penari, tarian massal itu juga melibatkan Undiksha Singaraja.
Sementara menurut rencana, sebelum digelarnya tarian massal rejang renteng, dalam rangkain 415 tahun Kota Singaraja juga digelar Parade Budaya dan Endek Karnaval yang akan memanfaatkan Jalan Udayana menuju Jalan Ngurah Rai Singaraja. (022)
Discussion about this post